Sambangi Security Sekolah SMP N 2 Mranggen, Babinsa Sampaikan Pesan Kamtibmas

    Sambangi Security Sekolah SMP N 2 Mranggen, Babinsa Sampaikan Pesan Kamtibmas
    Kegiatan sambang ini sekaligus mengajak pihak sekolah untuk bersama-sama menciptakan Kamtibmas di lingkungan sekolah yang aman kondusif

    DEMAK - Dalam upaya menjalin kemitraan bersama sekolah dan menciptakan situasi wilayah binaan agar tetap kondusif, Babinsa Desa Kangkung Sertu Budi Hapsari melakukan sambang dialogis. Pada kegiatan sambang tersebut Babinsa Sertu Budi Hapsari berdialog dan menyampaikan pesan Kamtibmas kepada petugas Security di SMP N 2 Mranggen, Desa Kangkung Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak, Senin (24/07/2023).

    Petugas Security dihimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dalam bertugas pengamanan di sekolah tersebut. Babinsa Sertu Budi Hapsari juga menghimbau jika ada hal-hal yang mencurigakan atau berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas agar segera melaporkan ke Babinsa.

    “Kegiatan sambang ini sekaligus mengajak pihak sekolah untuk bersama-sama menciptakan Kamtibmas di lingkungan sekolah yang aman kondusif, ” imbuhnya.

    Dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kedekatan serta menjalin tali silaturahmi dengan Security yang ada wilayah binaan.

    Dalam kesempatan tersebut Babinsa Sertu Budi Hapsari menitip pesan agar Security lebih waspada situasi lingkungan tempat tugasnya dengan melaksanakan patroli baik siang maupun malam hari mencegah terjadinya kejahatan, lakukan pemeriksaan terhadap tamu yang akan masuk kedalam sekolah serta dicatat agar selalu tetap aman dan kondusif.

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Tanamkan Kedisiplinan, Babinsa Koramil 12/Mranggen...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 12/Mranggen Hadiri Rembuk...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Ikuti Kami